Example 325x300
Recipe

Resep dan Cara Membuat Puding Coklat Oreo Sederhana Ekstra Lembut

×

Resep dan Cara Membuat Puding Coklat Oreo Sederhana Ekstra Lembut

Sebarkan artikel ini
Resep dan Cara Membuat Puding Coklat Oreo Sederhana Ekstra Lembut
#image_title

Resep Puding Coklat Oreo Sederhana – Kreasi berikutnya dari puding dan agar-agar adalah mengkombinasikannya dengan biskuit Oreo. Ide ini berawal dari (lagi-lagi) acara televisi yang tentunya selalu berakhir di dapur. Dan kebetulan, anak sangat menyukai biskuit yang iklannya sering nongol di tv itu. Coba yuk, cara membuat puding coklat Oreo sederhana sangatlah mudah kok!

Memang saat itu bukan membahas mengenai cara membuat puding coklat Oreo, melainkan resep membuat cake yang dikombinasikan dengan Oreo. Karena saat itu lagi males bikin-bikin sesuatu yang agak ribet namun masih ingin tetap berkreasi, maka pilihan jatuh pada puding. Membuat puding tidak memerlukan persiapan yang terlalu lama dan ribet, dan keluarga juga menyukainya.

Seperti yang kita ketahui, membuat puding sangatlah mudah, bahkan untuk yang tidak memiliki keahlian memasak (seperti saya :D) sekalipun. Yang kita butuhkan disini adalah kreatifitas dan imajinasi dengan mengkreasikan sedemikian rupa sehingga didapatkan hasil yang diinginkan. Ya, tidak perlu waktu lama juga tidak memerlukan biaya yang mahal, dan tentu saja menyantapnya juga tidak memerlukan waktu lama, hehe.

Resep Puding Coklat Oreo Sederhana Ekstra Lembut

Untuk membuat puding, kita bisa menggunakan puding kemasan yang sudah dipack sehingga lebih praktis. Namun biasanya puding kemasan sudah memiliki rasa yang ditentukan oleh produsen, kecuali jika tersedia pilihan/varian puding rasa plain. Namun, untuk lebih bebas mengkreasikan seperti apa yang kita inginkan, menggunakan agar-agar bubuk plain adalah pilihan yang fleksibel. Karena rasa dan warnanya reguler, maka kita bisa lebih leluasa untuk berkreasi dengan berbagai rasa dan warna.

Baca Juga :  Cara Membuat dan RESEP TELUR ASAM MANIS BELIMBING WULUH

Cara membuat puding coklat Oreo ini sangatlah mudah, disini saya akan menggunakan 2 lapisan warna yaitu putih dan coklat. Untuk itu, kita tidak memerlukan bahan pewarna sama sekali sehingga lebih sehat. Warna putih bisa kita dapatkan dari susu sementara warna coklat kita dapatkan dari coklat bubuk dan susu kental manis coklat. Berikut bahan-bahan yang perlu kita persiapkan sebelum membuat puding coklat Oreo.

Bahan Resep Puding Coklat Oreo Sederhana

  • 1 pack biskuit Oreo

Bahan Lapisan Putih

  1. 1 bks agar-agar plain
  2. 150 ml susu kental manis
  3. 50 gr gula pasir
  4. 400 ml air

Bahan Lapisan Coklat

  1. 1 bks agar-agar plain
  2. 150 ml susu kental manis coklat
  3. 50 gr gula pasir
  4. 2 sdm coklat bubuk
  5. 400 ml air
Baca Juga :  Cara Membuat dan Resep Cara Membuat Sambal Oncom Enak Banget

Cara Membuat Puding Coklat Oreo Sederhana

  1. Pisahkan biskuit Oreo dari bagian putihnya kemudian blender sebentar-sebentar. Tujuannya untuk mendapatkan biskuit yang tercacah namun tidak sampai halus. Hasilnya seperti diremukkan secara manual. Sisihkan terlebih dahulu.
  2. Satukan semua bahan untuk lapisan putih kedalam panci dan didihkan diatas api sedang.
  3. Di panci yang lain, didihkan semua bahan untuk lapisan coklat. Jika kedua bahan sudah mendidih maka angkat dan diamkan beberapa saat hingga puding tidak agak dingin.
  4. Siapkan cetakan, masukkan satu sendok makan biskuit Oreo yang telah diblender kedalam cetakan.
  5. Tuangkan lapisan putih kedalam cetakan dan masukkan kedalam lemari es beberapa saat hingga agak menggumpal.
  6. Tuang lapisan coklat keatasnya, masukkan lagi kedalam lemari es.
  7. Terakhir tuang kembali lapisan coklatnya dan beri 2 sendok makan bubuk oreo diatasnya. Masukkan lagi kedalam lemari es sampai puding benar-benar menggumpal.

Tips untuk membuat lapisan, tidak perlu menunggu sampai lapisan sebelumnya sampai menggumpal karena jika terlalu lama, lapisan yang belum dituang bisa menggumpal di panci. Setelah dimasukkan kedalam lemari es (freezer) tidak sampai 3 menit lapisan berikutnya sudah bisa dituang, yang penting kulit untuk lapisan yang lebih dulu sudah terbentuk. Tuang lapisan berikutnya secara perlahan agar permukaan lapisan pertama tidak pecah dan puding menyatu satu sama lain. Lakukan hal yang sama terhadap lapisan lainnya.

Baca Juga :  Cara Membuat dan RESEP PUDING SUSU JAGUNG LEMBUT TANPA SANTAN

Disini kita menggunakan satu bungkus agar-agar untuk setiap lapisan yang tentunya hasil puding yang didapatkan lebih kenyal. Jika mau puding yang lebih lembut, kurangi agar-agar menjadi setengahnya sehingga hasilnya sangat lembut, namun memang agak sulit ketika membuat lapisan dan harus menunggu agak lama sampai lapisan atasnya menggumpal sebelum dituang lapisan berikutnya. Coba kreasikan sesuka hati, dan nantinya akan didapat takaran yang sesuai selera.

Cara membuat puding coklat Oreo sederhana tidaklah sulit dipraktekkan, yang penting berbekal kreatifitas dan mengkreasikan bahan-bahan yang tersedia di rumah. Dan tentunya membuat kudapan berkualitas dan bergizi itu tak harus mahal, tinggal pintar-pintarnya kita mengolah dan menyajikan bahan makanan sehingga tampil lebih menarik. Selamat mencoba resep puding coklat Oreo sederhana dan semoga bermanfaat ya !